Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Home » Bahasa Indonesia » Struktur Artikel – Judul, Pembuka, Isi, dan penutup

Struktur Artikel – Judul, Pembuka, Isi, dan penutup

1 min read

Dalam pelajaran bahasa Indonesia dikenal istilah struktur, terutama dalam suatu teks. Setiap teks pastinya memiliki struktur yang membangun didalamnya, sehingga menjadikan teks tersebut menjadi rapi dan enak dibaca.

Struktur sama dengan konstruksi, konstruksi berarti susunan atau hubungan kata dalam kalimat atau kelompok kata. Sedangkan monstruksi adalah membuat susunan atau menyusun kata dalam kalimat menjadi satu bentuk model (karangan paragraf) yang padu.

Dalam menyusun artikel, penulis harus memperhatikan konstruksi atau struktur artikel agar artikel enak untuk dibaca dan juga lebih rapi. Adapun konstruksi teks artikel adalah sebagai berikut.

Struktur Artikel dan Penjelasannya

Struktur artikel antara lain terdiri dari judul, pembuka, isi, dan penutup atau simpulan. Adapun penjelasan lengkapnya adalah sebagai berikut.

1. Judul

Judul hendaknya mewakili tema yang akan dibahas atau pendapat yang akan disampaikan. Judul harus singkat (tiga sampai lima kata) dan padat (sarat makna). Selain iti, judul harus mampu menarik dan menggugah orang lain untuk membaca tulisan secara keseluruhan.

Sebaiknya, jika judul tidak menarik maka pembaca tidak akan membaca keseluruhan artikel bahkan tidak membaca sama sekali. Membuat judul bisa menggunakan istilah populer agar menarik.

2. Pembuka

Bagian pembuka berfungsi sebagai pembuka artikel. Umumnya bagian bagian pembuka berisi masalah yang akan dibahas dibagian isi. Usahakan satu paragraf mengandung satu pokok pikiran masalah.

Pada bagian pembuka Anda dapat menanggapi opini orang lain atau mengajukan opini tersendiri berdasarkan masalah yang akan dibahas.

3. Isi

Bagian isi berfungsi menjelaskan masalah yang telah disampaikan di bagian pembuka. Bagian isi mengulas lebih dalam mengenai masalah yang dibahas. Di bagian isi penulis bebas menyampaikan opini-opini berdasarkan masalah.

Opini-opini yang disampaikan penulis harus berdasarkan fakta yang ditemukan di lapangan. Penulis menghindari opini yang tidak berdasarkan fakta atau seenaknya sendiri.

Pada bagian isi, penulis dapat menggunakan referensi dari sumber yang kredibel untuk menguatkan opininya. Referensi tersebut untuk menunjukkan bahwa semua pendapat yang sama atau berbeda sudah dipertimbangkan secara ilmiah.

Jika diperlukan, penulis dapat menampilkan kutipan data dalam format sederhana karena panjang artikel terbatas. Dengan demikian, bagian isi artikel memuat aspek-aspek berikut.

  • Fakta berkaitan dengan masalah yang dibahas.
  • Argumen atau opini penulis berdasarkan masalah yang dibahas.
  • Solusi atau pemecahan masalah berdasarkan masalah yang dibahas.
  • Teori atau referensi yang sesuai dengan masalah.
  • Contoh-contoh pemecahan masalah.

4. Penutup atau simpulan

Bagian penutup berfungsi sebagai penutup artikel. Bagian penutup berisi simpulan uraian yang terdapat dalam bagian pembuka dan bagian penjelas.

Penulis harus menggunakan kalimat yang menggugah, bukan memaksakan kehendak kepada pembaca. Sebaiknya, kalimat simpulan mampu membuka kesempatan orang lain untuk berbeda pendapat dengan penulis.

Baca juga: Pengertian Artikel, Ciri-Ciri, Struktur, dan Jenisnya

Nah itulah dia artikel tentang struktur artikel mulai dari judul, pembuka, isi, dan penutup atau simpulan. Demikian artikel yang dapat freedomsiana.id bagikan dan semoga bermanfaat.

Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *