Apa perbedaan pramuniaga dan SPG? Sebagian besar orang mungkin bertanya-tanya apa perbedaan dari SPG dan pramuniaga, karena jika dilihat keduanya hampir sama, yaitu sama-sama melayani pelanggan.
Pramuniaga atau SPG menjadi salah satu profesi yang banyak digeluti di Indonesia, terutama bagi kalangan muda. Karena memang pekerjaan menjadi pramuniaga atau SPG, umumnya dibuka untuk kalangan muda.
Lantas apa perbedaan pramuniaga dan SOG? Dalam artikel ini, kita akan membahas tentang perbedaan profesi atau pekerjaan tersebu, namun sebelum itu kit bahas terlebih dahulu tentang pengertian pramuniaga dan SPG
Apa itu Pramuniaga?
Pramuniaga adalah profesi untuk orang yang bekerja di sebuah toko, swalayan, atau perusahaan retail yang bergerak di bidang perdagangan dengan tugas utama melayani dan membatu konsumen dalam proses pembelian, seperti di Alfamart, Indomaret, Matahari.
Pramuniaga juga kerap disebut sebagai pelayan toko dan umumnya bertugas membantu konsumen mencarikan barang yang dibutuhkan. Pramuniaga banyak ditemui di sebuah toko swalayan dan departemen store yang biasa menghampiri dan menawarkan bantuan.
Apa itu SPG?
SPG (Sales Promotion Girl) adalah profesi untuk wanita yang bergerak dalam bidang promosi atau pemasaran suatu produk dari sebuah perusahaan. SPG biasanya menggunakan wanita yang berpenampilan menarik dan mempunyai fisik yang menarik sebagai usaha untuk menarik perhatian konsumen.
Profesi SPG memiliki kualifikasi utama, yaitu wanita yang berpenampilan menarik. Karena profesi ini bergerak di bidang pemasaran yang mengharuskan perempuan berpenampilan menarik yang akan mengenalkan dan mempromosikan produk atau jasa langsung kepada konsumen.
Perbedaan Pramuniaga dan SPG
Banyak orang yang beranggapan bahwa pramuniaga dan SPG itu adalah sama, namun ditinjau dari kewirausaan, ada perbedaan yang cukup mendasar antara pramuniaga dan SPG dari beberapa aspek. Di antaranya adalah sebagai berikut.
- Pramuniaga adalah karyawan toko/swalayan, sedangkan SPG adalah tenaga penjualan dengan kontrak.
- Pramuniaga gaji dari toko/swalayan, sedangkan SPG gaji dari produk yang mempekerjakannya.
- Pramuniaga bertanggung jawab atas penjualan seluruh produk, sedangkan SPG bertanggung jawab atas penjualan produk yang dipromosikan.
- Pramuniaga tidak perlu gencar mempromosikan barang, sedangkan SPG aktif menjual barang/produk, memenuhi target.
- Pramuniaga tidak perlu mengirim laporan kerja, sedangkan SPG harus mengirim laporan (jurnal/absensi) untuk gaji.
- Pramuniaga menggunakan seragam dari tempat kerja, sedangkan SPG memakai seragam dari produk yang mempekerjakannya.
- Pramuniaga bisa mengalami perubahan jabatan, sedangkan tidak mengalami perubahan jabatan.
Baca juga: Arti Pramuniaga : Tugas, Fungsi, Wewenang dan Tanggung Jawab
Nah itulah dia artikel tentang perbedaan pramuniaga dan SPG secara lengkap beserta definisinya. Demikian artikel yang dapat freedomsiana.id bagikan dan semoga bermanfaat.