Apa nama negara yang beribukotakan Asmara? Pertanyaan semacam ini banyak ditemui dalam soal cerdas cermat atau teka-teki silang (TTS), sehingga pertanyaan semacam ini banyak dicari jawabannya buat yang belum tahu.
Negara adalah suatu organisasi yang memiliki wilayah kekuasaan berdaulat dengan pemerintahan yang memberlakukan aturan bagi setiap individu di wilayah tersebut. Setiap negara di dunia memiliki yang namanya ibu kota negara yang menjadi pusat pemerintahan.
Salah satu diantaranya adalah ibu kota yang bernama Asmara. Lantas, dari negara manakah ibu kota asmara ini? Berikut jawaban dan penjelasannya
Daftar Isi
Negara yang Beribukotakan Asmara
Asmara adalah ibu kota dari negara Eritrea. Eritrea adalah sebuah negara yang berada di Afrika di bagian timur laut yang berbatasan langsung dengan Sudan di sebelah barat, Djibouti di tenggara dan Ethiopia di selatan.
Asmara adalah Ibu kota Eritrea yang memiliki populasi penduduk kurang lebih 579.000 jiwa. Kota ini menjadi pusat pemerintahan negara Eritrea dan pusat industri, seperti tekstil dan pakaian, bir, daging proses, sepatu dan keramik.
Asmara terletak di 15°20′ utara dan 38°55′ timur yang pada abad ke-12 digunakan sebagai daerah pusat perdagangan, hingga menjadi pusat administratif refional Ethiopia.
Kota Asmara pada tahun 1889 pernah dijajah oleh Italia dan dijadikan sebagai ibu kota dari Negara Eritrea pada tahun 1897. Selama dijajah Italia, struktur kota di ubah dengan bangunan-bangunan baru yang hingga saat ini masih banyak ditemui di kota Asmara.
Bangunan Peninggalan Italia di Asmara
Karena Kota Asmara pernah dijajah dan dibangun ulang strukturnya oleh Italia, masih banyak bangunan peninggalan Italia di kota Asmara, diantaranya adalah sebagai berikut.
1. Asmara’s Catholic Cathedral
Gereja Asmara Catholic Cathedral atau Cathedral Our Lady of the Rosary adalah bangunan gereja yang terletak di Asmara sejak tahun 1923, pada masa kolonisasi Italia di Eritrea.
2. Fiat Tagliero
Fiat Tagliero adalah bangunan bersejarah yang terletak di kota Asmara yang didesain oleh Insiyur ternama asal Italia bernama Hiuseppe Pettazzi. Bangunan ini berbentuk mirip pesawat dan menjadi warisan budaya UNESCO sejak tahun 2017.
3. Enda Mariam Cathedral
Enda Mariam Cathedral adalah bangunan unik yang ada di kota Asmara yang terletak di pusat kota. Bangunan ini merupakan Gereja Orthodoks yang dibangun sejak 1938, karena semakin banyak pengant Kristen Orthodok di Eritrea waktu itu.
Nah itulah dia artikel tentang negara yang beribukotakan Asmara beserta jawaban dan penjelasannya. Demikian artikel yang dapat freedomsiana.id bagikan dan semoga bermanfaat.