Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Home » Geografi » 8 Manfaat SIG (Sistem informasi geografis)

8 Manfaat SIG (Sistem informasi geografis)

1 min read

Dalam materi pelajaran geografi, kita akan diajarkan mengenai materi mengenai Sistem Informasi Geografi atau biasanya disingkat SIG. SIG sendiri merupakan sebuah sistem yang sangat berguna dalam bidang geografi. Nah, apa itu SIG dan manfaatnya bagi kehidupan? berikut informasinya.

Apa itu SIG?

Geographic Information System atau Sistem Informasi Geografis (SIG) adalah sebuah sistem informasi khusus untuk pengelola data yang mempunyai informasi spasial (bereferensi keruangan). SIG (Sistem Informasi Geografis)  merupakan sistem komputer yang memiliki kemampuan untuk membangun, menyimpan, mengelola, dan menampilkan informasi keruangan.

Menurut J. Raper, SIG adalah sebuah sistem yang dapat mendukung pengambilan keputusan spasial, serta mampu mengintegrasikan deskripsi lokasi dengan karakteristik fenomena yang ditemukan di lokasi tersebut. Secara lengkap SIG mencakup metodologi dan teknologi yang diperlukan seperti data spasial, perangkat lunak, perangkat keras, dan struktur organisasi.

Manfaat SIG

Adapun beberapa manfaat SIG dalam berbagai bidang antara lain sebagai berikut.

1. Manfaat SIG dalam Inventarisasi Sumber Daya Alam

Secara sederhana manfaat SIG dalam data kekayaan sumber daya alam yaitu sebagai berikut.

  • Mengetahui persebaran sumber daya alam.
  • Mengetahui persebaran kawasan lahan, contohnya kawasan lahan potensial dan lahan kritis; pemanfaatan, perubahan, dan penggunaan lahan; serta rehabilitasi dan konversi lahan.

2. Manfaat SIG dalam Perencanaan Pola Pembangunan

SIG tidak hanya penting bagi pakar geografi, tetapi juga bagi pakar perencana pembangunan dan perencana penataan ruang. Perencana atau penata ruang dengan berpola SIG tidak hanya melihat dari sudut lingkungan fisik, tetapi juga lingkungan sosial, ekonomi, dan kependudukan.

Dalam penataan ruang, SIG bermanfaat sebagai acuan perencanaan pembangunan agar pembangunan dapat terencana lebih awal dan tidak tumbuh semrawut (tidak teratur) serta tetap memerhatikan kelestarian lingkungan.

3. Manfaat SIG dalam Bidang Sosial

  • Mengetahui potensi dan persebaran penduduk.
  • Mengetahui luas dan persebaran lahan pertanian serta lingkungan pola drainasenya.
  • Untuk pendataan dan pengembangan jaringan transportasi.
  • Untuk pendataan dan pengembangan pusat-pusat pertumbuhan dan pembangunan.
  • Untuk pendataan dan pengembangan pemukiman penduduk, kawasan industri, sekolah, rumah sakit, sarana hiburan dan rekreasi, serta perkantoran.

4. Manfaat SIG untuk Pengawasan Daerah Bencana Alam

  • Memantau luas wilayah bencana alam.
  • Pencegahan terjadinya bencana alam pada masa datang.
  • Menyusun rencana-rencana pembangunan kembali daerah bencana.
  • Penentuan tingkat bahaya erosi.
  • Prediksi ketinggian banjir.
  • Prediksi tingkat kekeringan.

5. Manfaat SIG dalam Keselamatan Masyarakat

  • Perencanaan persiapan keadaan darurat.
  • Respons dan penanggulangan keadaan darurat.
  • Analisis kriminal.
  • Perencanaan patroli.
  • Pengaturan rute respons keadaan darurat.
  • Analisis penempatan fasilitas.

6. Manfaat SIG dalam Telekomunikasi

Melalui SIG, perusahaan telekomunikasi dapat membuat fasilitas dan pemetaan kawasan, rute penempatan kabel, aplikasi penanganan pelanggan, perencanaan, pemeliharaan, dan analisis perluasan jaringan telekomunikasi, serta sistem informasi fasilitas umum telekomunikasi seperti wartel dan warnet.

7. Manfaat SIG dalam Bidang Transportasi

  • Manajemen pemeliharaan dan perencanaan terhadap perluasan jaringan transportasi.
  • Inventarisasi jaringan transportasi seperti jalur-jalur angkutan umum beserta kendaraan-kendaraan publik lainnya.
  • Analisis kesesuaian rute dan ketentuan rute-rute alternatif transportasi.
  • Analisis rawan kemacetan dan bahasa kecelakaan.

8. Manfaat SIG dalam Bidang Ekonomi, Bisnis, dan Marketing

Dalam hal ini SIG dimanfaatkan untuk penentuan lokasi-lokasi bisnis yang prospektif untuk bank, pasar, swalayan/supermarket/mall, mesin ATM, kantor cabang, showroom, counter, outlet, gudang, dan sejenisnya.

Baca juga: 7 Keunggulan SIG (Sistem Informasi Geografis)

Nah, itulah manfaat dari Sistem Informasi Geografi (SIG) dalam berbagai bidang. Demikian artikel yang dapat saya bagikan mengenai salah satu kegunaan SIG dan semoga bermanfaat untuk Anda semua.

Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *