Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Home » IPS » Sosiologi » 6 Etika Penelitian : Pengertian, Tujuan, dan Contoh

6 Etika Penelitian : Pengertian, Tujuan, dan Contoh

1 min read

Etika dalam melakukan penelitian sangat diperlukan. Sebab, etika yang baik akan menuntun kepada hal-hal yang baik pula, terutama pada saat melakukan penelitian.

Etika adalah aturan, norma, kaidah, tata cara, dan pedoman dalam melakukan suatu perbuatan atau tingkah laku. Dengan beretika yang baik ketika melakukan penelitian, tentunya akan membuat penelitian menjadi lancar.

Oleh karena itu etika sangat penting perannya dalam penelitian. Adapun pengertian etika beserta tata cara beretika dalam melakukan penelitian adalah sebagai berikut.

Pengertian Etika Penelitian

Etika penelitian adalah aturan yang wajib dipatuhi selama proses pelaksanaan hingga pelaporan penelitian.

Menurut Hidayat (2014), etika penelitian adalah suatu hal yang diperlukan untuk menghindari terjadinya tindakan yang tidak etis dalam melakukan penelitian.

Menurut Notoatmodjo (2012), etika penelitian adalah suatu pedoman etika yang berlaku untuk setiap kegiatan penelitian yang melibatkan antara pihak peneliti, pihak yang diteliti dan masyarakat.

Etika penelitian erat kaitannya dengan beberapa norma sopan santun dan hukum. Norma sopan santun yang memperhatikan konvensi dan kebiasaan dalam tatanan di masyarakat.

Sedangkan norma hukum mengenai pengenaan sanksi ketika terjadi pelanggaran, dan norma moral yang meliputi itikad dan kesadaran yang baik dan jujur dalam penelitian.

Tujuan Etika Penelitian

Tujuan etika penelitian adalah untuk mengarahkan peneliti ke arah atau suasana yang jauh lebih harmonis, tertib, teratur, damai, dan sejahtera, sehingga proses penelitian dapat berjalan tanpa kendala.

6 Etika Penelitian

Secara umum etika penelitian terdapat enam, diantaranya sebagai berikut.

  1. Integritas bahwa tidka bolehnya melakukan plagiasi (menjiplak) karya orang lain serta tetap mencantumkan berbagai sumber informasi baik dari internet, buku, jurnal, laporan penelitian sebelumnya dan sebagainya.
  2. Memperhatikan hak subjek penelitian. Hal ini tidak kalah penting, sebab ketika melakukan penelitian pastikan telah mendapatkan surat kesediaan (informed consent) subjek penelitian untuk bersedia terlibat dalam penelitian dan tidak boleh memaksanakan kehendak.
  3. Peneliti harus menjaga perilaku selama proses pengumpulan data, baik dengan wawancara maupun observasi dengan menjaga perilaku santun dan menghormati pendapat atau pandangan subjek penelitian.
  4. Menjaga kerahasiaan indentitas subjek penelitian ketika mengambil data dari sumber tersebut dan ketika menuliskan hasil wawancara di laporan penelitian. Beberapa kesepakatan harus dibuat dengan subjek penelitian, misalnya menjaga kerahasiaan identitas, melakukan perjanjian dengan subjek penelitian tentang kesediaan dan waktu untuk wawancara.
  5. Peneliti tidak boleh memanipulasi data penelitian meski tidak sesuai dengan yang diharapkan. Selain itu, perlu transparasi antara peneliti dan subjek penelitian.
  6. Peneliti harus objektif dalam melakukan penelitian.

Contoh Etika Penelitian

Adapun beberapa contoh etika peneliti dalam melakukan penelitian adalah sebagai berikut.

  1. Peneliti melakukan kegiatannya dalam cakupan dan batasan sesuai dengan hukum.
  2. Peneliti mengelola penelitiannya secara jujur, dan adil terhadap lingkungan penelitiannya
  3. Peneliti menghormati segala bentuk objek dalam penelitian baik hayati maupun non-hayati
  4. Pengelolaan sumber daya keilmuan dengan penuh rasa tanggung jawab
  5. Peneliti mengelola, menjalankan, dan melaporkan hasil secara bertanggung jawab, cermat, dan seksama
  6. Peneliti memberikan pengakuan berupa kutipan dalam penelitiannya

Hal yang Harus di Hindari dalam Penelitian

Hal yang harus dihindari ketika melakukan penelitian adalah bias penelitian. Bias penelitian adalah suatu pandangan yang hanya mewakili kepentingan diri peneliti dan kelompok.

Sedapat mungkin, peneliti harus objektif dalam melakukan penelitian. Walaupun kadang terjadi, hal yang dapat kalian lakukan untuk menghindari biasa penelitian adalah dengan melakukan penarikan diri (selalu sadar akan pososo sebagai peneliti).

Baca juga: Penelitian: Pengertian, Ciri, Tujuan, Syarat, dan Contoh

Nah itulah dia artikel tentang pengertian etika penelitian beserta tujuan, etikanya dan hal yang harus dihindari. Demikian artikel yang dapat freedomsiana.id bagikan dan semoga bermanfaat.

Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *