Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Home » Contoh » Informasi » Contoh Name Tag MPLS SMP, SMA dan SMK

Contoh Name Tag MPLS SMP, SMA dan SMK

1 min read

Indonesia secara umum memiliki beberapa jenjang pendidikan, mulai dari SD (Sekolah Dasar), SMP (Sekolah Menengah Pertama), dan SMA (Sekolah Menengah Atas) atau SMK (Sekolah Menengah Kejuruan). Sedangkan untuk kuliah atau ke universitas itu hanya opsional.

Setiap jenjang pendidikan tersebut pastinya akan diadakan MPLS atau Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) bagi para siswa yang melangkah ke jenjang pendidikan baru. MPLS ini merupakan tahap awal bagi siswa dalam menjelajahi lingkungan sekolah mereka yang baru.

Di Indonesia, MPLS telah menjadi tradisi ketika menyambut siswa baru, terutama yang baru memasuki tingkat SMP atau SMA. Program ini bertujuan agar para siswa bisa beradaptasi dengan lingkungan baru sekolah mereka. Apa itu MPLS?

Apa itu MPLS?

MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) adalah suatu program yang diadakan di Indonesia sebagai pengenalan sekolah kepada para siswa yang baru memasuki jenjang pendidikan, seperti yang baru akan memasuki jenjang SMP atau SMA.

MPLS bertujuan untuk memperkenalkan siswa kepada sekolah baru mereka, mulai dari lingkungan, sarana prasarana, dan sistem pembelajaran. Hal tersebut juga bertujuan agar para siswa cepat beradaptasi dengan kehidupan sekolah mereka yang baru.

MPLS berisi kegiatan-kegiatan yang membantu para siswa untuk berkenalan dengan teman baru mereka, mengenal fasilitas sekolah, dan aturan yang berlaku di sekolah.

Isilah MPLS pada awalnya dibuat untuk menggantikan istilah MOS (Masa Orientasi Siswa) yang dihapus pada tanggal 12 Juli 2016, karena terdapat perundungan atau perpeloncoan di dalamnya.

Apa itu Name Tag MPLS?

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sangat identik dengan name tag MPLS, apa itu name tag MPLS? Name tag MPLS adalah tanda pengenal siswa yang digunakan selama kegiatan MPLS berlangsung, yang berisi nama siswa, identitas sekolah, kelas, tahun ajaran dan terkadang diberi motto dan foto siswa.

Name tag MPLS ini biasanya diberikan kepada siswa baru selama MPLS atau selama pengenalan lingkungan sekolah, guna membantu mengidentifikasi dan memudahkan berinteraksi dengan siswa lain, guru, dan staff.

Name tag MPLS memiliki bentuk yang beragam tergantung kebijakan sekolah yang membuatnya. Namun yang pasti memiliki tali yang diikatkan di sisi kanan-kiri name tag agar bisa dipakai dan dikalungkan di leher. Name tag MPLS umumnya dicetak atau dibuat sendiri secara manual di kertas dengan ukuran tertentu.

Contoh Name Tag MPLS

Berikut adalah contoh name tag MPLS yang bisa Anda gunakan atau sebagai referensi untuk tag MPLS yang akan Anda buat nanti.

Desain Name Tag MPLS untuk Panitia

Contoh name tag MPLS umumnya hanya berisi nama, sekolah dan tahun ajaran, terkadang juga ditambahkan foto, nomor absen, dan motto. Namun perlu diingat bahwa tag MPLS bisa bervariasi tergantung kebijakan sekolah.

Baca juga: Ukuran KTP di Word dalam Cm, Mm, Inci dan Pixel

Nah itulah dia artikel tentang penjelasan apa itu MPLS dan contoh name tag MPLS yang bisa dijadikan digunakan atau dijadikan referensi. Demikian artikel yang dapat freedomsiana.id bagikan dan semoga bermanfaat.

Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *