Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Home » Bahasa Arab » Bahasa Arabnya Kucing dan Contoh Kalimat

Bahasa Arabnya Kucing dan Contoh Kalimat

1 min read

Apa bahasa arabnya kucing? Kucing adalah salah satu hewan yang sering dijadikan sebagai contoh pembelajaran bahasa Arab, terutama dalam hal hewan peliharaan di rumah.

Bahasa arab merupakan salah satu bahasa di dunia yang paling banyak dipelajari, tidak terkecuali di Indonesia. Bahasa arab telah masuk ke dalam kurikulum pelajaran di sekolah, dan materi tentang hewan dalam bahasa Arab sering diajarkan.

Kucing dalam bahasa arab adalah salah satu materi mufrodat dalam pelajaran bahasa Arab. Apa itu mufrodat? Mufrodat adalah kosakata dalam bahasa arab yang terdiri dari beberapa huruf hijaiyah yang membentuk suatu kata yang memiliki makna.

Dalam kesempatan kali ini, kita akan membahas tentang bahasa arab dari kucing beserta contoh penggunaan dalam kalimat. Namun sebelum itu, kita bahasa terlebih dahulu tentang definisi kucing.

Apa itu Kucing?

Kucing adalah hewan mamalia kecil yang sering dijadikan hewan peliharaan oleh manusia yang memiliki tampilan mirip seperti harimau kecil, mulai dari bentuk kepala, taring, cakar, dan bulu.

Kucing umumnya dipelihara oleh orang karena keindahan fisiknya atau keahliannya dalam berburu tikus sebagai hama di rumah. Seperti halnya anjing kucing sebagai hewan yang mudah untuk dipelihara.

Selain digunakan sebagai pemburu alami tikus, kucing dipelihara untuk hiburan keluarga yang bermanfaat mengurangi stres. Bermain dengan kucing dapat memberi manfaat kesehatan mental bagi pemiliknya.

Bahasa Arab Kucing

Kucing bahasa arabnya adalah Qittun (قِطٌّ) yang memiliki arti hewan mamalia kecil mirip harimau kecil yang sering dipelihara manusia. Kata qittun dalam bahasa arab terdiri hanya 2 huruf hijaiyah, yaitu huruf qof (ق) dan huruf tho’ (ط).

Selain kata qittun, kata dalam bahasa arab yang juga bisa diartikan sebagai kucing adalah sinur (سِنُوْر), dan hirra (هِرَّ). Kedua kata tersebut dalam bahasa arab bisa diartikan sebagai kucing.

Kosakata Kucing dalam Bahasa Arab

Berikut adalah beberapa kosakata tentang kucing dalam kamus bahasa Arab.

NoNamaNama
1.Kucing betina قِطَّة، هِرَّة
2.Kucing jantan قِطّ، هِرّ
3.Kucing kecil حُرَيْرَة
4.Kucing liar قِطٌّ بَرِّيٌّ
5.Kucing hitam قِطٌّ أسودٌ
6.Kucing buas هِرّ بَرِّيّ

Contoh Penggunaan Kata Kucing

Kata dalam bahasa arab bisa mengalami perubahan bentuk kata dalam kalimat karena dipengaruhi oleh dhomir (kata ganti) yang disebut tashrif. Berikut adalah contoh penggunaan kata kucing “qittun (قِطٌّ)” dalam kalimat bahasa Arab dan artinya.

  1. لديَّ قِطٌٌّ في المنزلِ = Saya memiliki kucing di rumah.
  2. القِطُّ يَلْعَبُ بِالْكُرَةِ = Kucing bermain dengan bola.
  3. أُحِبُّ الْقِطَطَ كَثِيرًا = Saya sangat menyukai kucing.
  4. قِطٌّ أَنِيقٌ وَجَمِيلٌ = Kucing yang anggun dan cantik.
  5. قِطٌّ يَرْقُصُ عَلَى السِّجَادَةِ = Kucing menari di atas karpet.
  6. قِطٌّ شَجَاعٌ يُوَاجِهُ الْكَلْبَ = Kucing berani menghadapi anjing.
  7. قِطٌّ بِالْعُيُونِ الزُّرْقَاءِ = Kucing dengan mata biru.

Baca juga: Bahasa Arabnya Mobil dan Contoh Kalimat

Nah itulah dia artikel tentang bahasa Arabnya kucing beserta contoh penggunaan kucing dalam bahasa Arab. Demikian artikel yang dapat freedomsiana.id bagikan tentang pelajaran bahasa Arab dan semoga bermanfaat.

Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *