Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Home » Agama » Allahumma Sholli Ala Sayyidina Muhammadin

Allahumma Sholli Ala Sayyidina Muhammadin

1 min read

Sebagai seorang yang beragama Islam atau muslim, kita dianjurkan oleh Allah SWT untuk bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW. Banyak sekali manfaat dan keutamaan sholawat yang jarang diketahui oleh orang Islam.

Apa itu sholawat? Sholawat adalah bentuk doa dan puji-pujian untuk Nabi sebagai ibadah kepada Allah SWT. Tujuan membaca sholawat kepada Nabi adalah agar di akhirat nantinya kita akan mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW.

Dengan membawa sholawat kepada Nabi, berarti kita sama saja dengan memohon atau berdoa kepada Allah SWT untuk Nabi Muhammad SAW. Anjuran bershalawat salah satunya dapat ditemukan dalam Al-Qur’an pada surat Al-Ahzab ayat 56 berikut.

إِنَّ ٱللَّهَ وَمَلَٰٓئِكَتَهُۥ يُصَلُّونَ عَلَى ٱلنَّبِىِّ ۚ يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ صَلُّوا۟ عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا۟ تَسْلِيمًا

Artinya: “Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya.” (Q.S. Al-Ahzab: 56)

Banyak sekali jenis sholawat kepada Nabi, mulai dari sholawat sholawat nariyah, sholawat munjiyat, sholawat fatih, dan lain sebagainya. Setiap sholawat memiliki makna dan tujuan yang berbeda-beda, ada yang untuk diambil syafaatnya, agar dihapus dosanya, untuk ketenangan dan lain sebagainya.

Nah, pada kesempatan kali ini kita kan membahas mengenai awalan dari sebagian besar sholawat yaitu lafadz “allahumma sholli ala sayyidina muhammadin”. Apa arti dari lafadz tersebut, seperti apa tulisan Arabnya? Simak ulasan berikut.

Allahumma Sholli Ala Sayyidina Muhammad

Allahumma sholli ala sayyidina muhammad adalah salah satu bacaan sholawat ringkas, pendek dan mudah diingat. Lafadz tersebut menjadi sholawat yang paling banyak digunakan oleh umat Islam di seluruh dunia. Adapun tulisan Arab dan artinya adalah sebagai berikut.

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ

Latin: Allahumma sholli ‘ala sayyidina Muhammadin

Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah rahmat-Mu kepada baginda kami Nabi Muhammad.”

Sholawat tersebut memiliki arti permohonan kepada Allah agar Nabi Muhammad mendapakan limpahan dari Allah Swt. dengan rahmat dan kasih sayang-Nya.

Sholawat ini juga membuktikan rasa terima kasih kita kepada Nabi Muhammad dan dengan mengucapkannya kita berharap memperoleh percikan kasih-Nya.

Allahumma sholli ala sayyidina muhammad menjadi kalimat yang sering digunakan dalam berbagai awalan sholawat, salah satunya adalah sholawat sholawat Tibbil Qulub /Syifa berikut.

Sholawat Tibbil Qulub /Syifa

Adapun lafal sholawat Tibbil Qulub/ Shalawat Syifa adalah sebagai berikut.

اَللهم صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلَاةً تُنْجِيْنَا بِهَا مِنْ جَمِيْعِ الْأَهْوَالِ وَالْآفَاتِ، وَتَقْضِيْ لَنَا بِهَا جَمِيْعَ الْحَاجَاتِ، وَتُطَهِّرُنَا بِهَا مِنْ جَمِيْعِ السَّيِّئَاتِ، وَتَرْفَعُنَا بِهَا عِنْدَكَ أَعْلَى الدَّرَجَاتِ، وَتُبَلِّغُنَا بِهَا أَقْصَى الْغَايَاتِ مِنْ جَمِيْعِ الْخَيْرَاتِ فِيْ الْحَيَاةِ وَبَعْدَ الْمَمَاتِ

Latin: Allâhumma shalli ‘alâ Sayyidinâ Muhammadin wa ‘alâ âli Sayyidinâ Muhammadin shalâtan tunjînâ bihâ min jamî’il ahwâli wal âfât wa taqdhî lanâ bihâ jamî’al hâjat wa tuthahhirunâ bihâ min jamî’is sayyiât wa tarfa’unâ bihâ ‘indaka a’lad darajât wa tuballighunâ bihâ aqshal ghâyat min jamî’il khairâti fil hayâti wa ba’dal mamât

Artinya:

“Ya Allah limpahkanlah rahmat kepada junjungan kami Nabi Muhammad, yang dengan shalawat itu, Engkau akan menyelamatkan kami dari semua keadaan yang menakutkan dan dari semua cobaan; dengan shalawat itu, Engkau akan mengabulkan hajat kami; dengan shalawat itu, Engkau akan menyucikan kami dari segala keburukan; dengan shalawat itu, Engkau akan mengangkat kami ke derajat paling tinggi; dengan shalawat itu pula, Engkau akan menyampaikan kami kepada tujuan yang paling sempurna dalam semua kebaikan, ketika hidup dan setelah mati.”

Nah itulah dia artikel tentang “allahumma sholli ala sayyidina muhammad” yang merupakan sholawat pendek beserta arti dan sholawat tibbil qulub. Demikian artikel yang dapat freedomsiana.id bagikan tentang salah satu lafadz dalam bahasa Arab dan semoga bermanfaat.

Mas Pur Seorang freelance yang suka membagikan informasi, bukan hanya untuk mayoritas tapi juga untuk minoritas. Hwhw!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *